Tabanan – Siapa bilang belajar tidak bisa seru dan menyenangkan? Di PIB College, mahasiswa bisa belajar tentang warisan kuliner, inovasi makanan, dan keterampilan kewirausahaan dalam industri start-up langsung dari ahlinya. PIB College rutin menggelar kuliah tamu dengan mengundang para profesional industri untuk bertemu langsung dengan mahasiswa dalam kelas eksklusif di tiap kesempatannya.

Pada pertemuan kali ini, PIB College menyelenggarakan acara kuliah tamu bersama dengan IniTempe, sebuah perusahaan start-up yang berfokus dalam produksi tempe dan inovasi makanan. Para mahasiswa sekolah kuliner Bali ini mendapat kesempatan untuk belajar membuat tempe dari awal, dan menggabungkannya dengan bahan lain untuk menciptakan kreasi makanan yang menarik. 

Tempe merupakan makanan tradisional Indonesia yang terbuat dari kedelai yang telah difermentasi dengan jenis jamur tertentu. Tempe dikenal sebagai makanan pokok dalam masakan Indonesia dan menjadi pilihan sebagian besar masyarakat di seluruh dunia. Namun, tidak banyak orang yang terbiasa dengan proses pembuatan tempe dan menyadari potensi inovasinya dalam masakan. Untuk itu, PIB College sebagai kampus pariwisata di Bali yang mendedikasikan diri pada perkembangan pariwisata dan tourismpreneurship, menggelar kelas tamu yang mengasah kemampuan mahasiswa untuk mengenali potensi bisnis dalam industri kuliner olahan tempe. 

Di awal sesi kuliah tamu, mahasiswa sekolah kuliner Bali ini diberi demonstrasi langsung tentang bagaimana cara membuat tempe dari awal, mulai dari persiapan kedelai, proses fermentasi, dan produk akhirnya. Mereka juga diperkenalkan dengan berbagai jenis tempe dan aplikasinya dalam memasak. Demonstrasi dilakukan oleh Benny Santoso, selaku pendiri IniTempe. Mahasiswa ditunjukkan cara memilih dan mempersiapkan kedelai, menginokulasi kedelai dengan jamur tempe, dan cara mengolah dan menyimpan tempe, selain itu mereka juga diajarkan tentang kandugan gizi dari tempe dan pentingnya keamanan pangan serta kebersihan dalam proses pembuatannya. 

Pada kelas ini mahasiswa didorong untuk praktik langsung dalam berkreasi dan menciptakan inovasi makanan dengan menggunakan tempe sebagai bahan utama. Sebagai bantuan, IniTempe memberikan sampel produk mereka sebagai contoh produk olahan tempe yang bisa dikreasikan, termasuk tempe chips, tempe cookies, bahkan coklat tempe. 

Acara ini terbilang sukses, terlihat dari antusiasme mahasiswa yang menunjukkan kreativitas nya dalam menciptakan ide makanan baru dengan menggunakan tempe. Secara keseluruhan, kelas teknologi makanan dengan IniTempe adalah kesempatan yang besar bagi mahasiswa di PIB College untuk belajar tentang inovasi makanan dan industri rumahan, serta mendapatkan pengalaman langsung dalam menciptakan produk makanan baru. Kelas ini memberikan pengalaman belajar berupa keterampilan praktis dan pengetahuan tentang industri tempe serta potensinya dalam inovasi makanan. Selain itu juga merupakan kesempatan untuk menjalin koneksi dengan profesional industri dan menjelajahi potensi karir di industri makanan. Kesempatan ini juga menjadikan wadah bagi mahasiswa untuk menjelajahi tradisi kuliner Indonesia yang kaya dan menemukan potensi tempe sebagai bahan yang bergizi serta serbaguna. (STV)