Bicara tentang seni memasak dan gastronomi, pengetahuan dan pengalaman langsung adalah kunci untuk mengasah keterampilan. PIB College, sebagai kampus pariwisata terbaik di Bali yang selalu berkomitmen untuk memberikan pengalaman belajar bagi mahasiswanya. PIB College telah menjalin kerjasama dengan Anchor, perusahaan produk susu terkemuka di dunia, untuk menghasilkan kelas khusus bagi mahasiswa program studi Culinary Arts & Gastronomi untuk memberikan pengetahuan mendalam tentang produk susu, dan memungkinkan mereka untuk merasakan dunia kuliner dalam pengajaran langsung bersama Chef Maria, Technical Chef dari Anchor.
Mahasiswa dalam program ini mendapatkan pemahaman mendalam tentang berbagai produk susu seperti butter, keju, whipping cream, dan cooking cream yang dikenal dengan merek Anchor. Mereka diajarkan tentang bahan-bahan dasar ini, dari sumbernya hingga proses produksinya. Selain itu, mereka juga diajarkan cara mengenali kualitas produk-produk ini, yang merupakan keterampilan penting bagi seorang koki profesional. Selain mengenali produk-produk susu Anchor, mahasiswa juga dibimbing dalam menguasai penggunaannya dengan tepat dalam berbagai resep. Kelas ini mencakup pemahaman tentang kapan dan bagaimana menggunakan butter untuk memperkaya cita rasa hidangan, bagaimana membuat saus keju yang sempurna dengan keju Anchor, dan penggunaan whipping cream yang lembut untuk berbagai hidangan pencuci mulut.
Program ini juga memasukkan pembelajaran tentang pembuatan kue khas, seperti New York Cheesecake dan vanilla cake. Chef Maria tidak hanya membagikan resep dan teknik, tetapi juga memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana menggabungkan produk susu Anchor dengan tepat untuk mencapai tekstur dan rasa yang sempurna.
Kelas spesial ini adalah bukti nyata dari dedikasi PIB College untuk memberikan akses terbaik ke industri kuliner kepada mahasiswanya. Program ini merupakan bagian dari upaya PIB College untuk memastikan bahwa mahasiswanya memiliki pengalaman belajar yang berkualitas dan siap bersaing di dunia kuliner yang kompetitif.
Program studi Culinary Arts & Gastronomi di PIB College bersama Anchor adalah kesempatan istimewa bagi para mahasiswa yang ingin mengembangkan keterampilan mereka dalam dunia kuliner, serta mendapatkan akses ke industry profesional. Dengan mentor ahli seperti Chef Maria, pengetahuan tentang produk susu Anchor, dan pengalaman langsung dalam memasak, PIB College membekali siswa agar memiliki kemampuan baru untuk memenuhi tuntutan industri acara yang terus berkembang. (STV)